Mazmur 32
23/03/22 07:11
Mazmur ini mengungkapkan bahwa orang yang mengakui dosa-dosanya pasti akan dibebaskan dari kesesakan. Lebih dari itu, ia akan mendapatkan Tuhan sebagai tempat perlindungan yang menjaga dan melindunginya. Oleh sebab itu Pemazmur mengajak kita untuk menjadi orang-orang yang benar dan jujur. Artinya, mengakui apa yang salah sebagai salah. Tidak menutupi kesalahan dengan menipu diri sendiri atau orang lain, melainkan mengakuinya di hadapan Tuhan. Dengan cara itu, ia akan berbahagia karena kesalahannya tidak diperhitungkan Tuhan.