00:00
/
00:00

Aku hendak menyanyikan
kasih setia TUHAN
selama-lamanya akan kunyanyikan
kasih setiaMu, TUHAN.


Sebab kasih setiaMu, ya Tuhan,
dibangun untuk selamanya.
KesetiaanMu tegak bagaikan langit.
Engkau telah berkata:
“Sudah Ku ikat perjanjian
dengan orang pilihanku.
Aku sudah bersumpah kepada Daud, hambaKu:
Untuk selama-lamanya
Aku mau menegakkan anak-cucumu
dan Kubangun takhtamu
turun-temurun.”

Dalam penglihatan pernah
Kau bicara pada orang yang Kau kasihi:
“T’lah kutaruh mahkota
di atas kepala seorang pahlawan.
T’lah Kutinggikan seorang pilihan
dari antara bangsa itu.
Aku sudah mendapatkan dia, Daud, hambaKu.
Aku t’lah mengurapinya
dengan minyakKu yang kudus
maka tanganKu tetap
meneguhkan dia.”

Musuh pun tidak akan menyergapnya,
orang curang tak ‘kan menindasnya.
Aku akan menghancurkan lawan-lawannya
dari hadapannya
dan orang-orang pun yang membencinya
akan ‘Kubunuh.
KesetiaanKu dan kasihKu menyertai dia.
Oleh karena namaKu,
sungguh oleh karena namaKu
sehingga tanduknya ‘kan meninggi,
akan meninggi.

Dan Aku akan membuat tangannya
menguasai laut
dan tangan kanannya
menguasai sungai-sungai.
Dia pun akan berseru,
kepadaKu dia ‘kan berseru:
“Bapaku, Kau Allah Gunung Batu
Kes’lamatanku.”

© 2022 Juswantori Ichwan