00:00
/
00:00

Haleluya! Betapa baiknya
bermazmur bagi Allah kita.
Bahkan indah dan layaklah
memujiNya s'lamanya.


Megahkan Tuhan, wahai Yerusalem!
Sebab palang pintu gerbangmu Ia teguhkan,
dan anak-anakmu pun diberkatiNya.
Hai Sion, mari pujilah Allahmu.

Ia memberikan kesejahteraan.
Ia jaga daerahmu agar tetap aman.
Ia mengenyangkanmu, puaskan hidupmu
dengan hasil gandum yang terbaik.

Ia menyampaikan p'rintahNya ke bumi
lalu dengan segera firmanNya berlari.
Ia turunkan salju bagai bulu domba;
embun beku dihambur bagai abu.

Bagai kerikil, hujan es Dia lempar.
Siapakah yang tahan menghadapi dinginnya?
Ia sampaikan firman, cairlah semuanya.
Ia tiup angin, maka air mengalir.

Ia memb'ritakan firman pada Yakub;
ketetapan dan hukumNya pada Israel.
Tak dilakukanNya ke segala bangsa;
mereka tak kenal hukum-hukumNya.

© 2022 Juswantori Ichwan